Monday, 25 February 2013

Cara Setting Profile Blackberry

Bagi pemakai baru, wajar untuk bingung bagaimana cara setting ringtone di BlackBerry. Caranya sedikit sama dengan phone biasa hanya saja di BlackBerry, semuanya sangat terperinci.
Buka Profile dan pilih Advanced

profile1
Disini anda akan dihadapkan kembali dengan pilihan profile, tidak semua profile bisa diubah, saya sarankan anda pilih Normal saja

Didalam settingan normal, anda akan dihadapkan dengan banyaknya pilihan setting. Ini lah yang saya sebutkan dengan pilihan yang sangat terperinci. Silahkan pilih yang ingin anda ubah, misalkan telepon / Phone

profile2
Bingung lagi? Dalam setting ini anda akan diberikan 2 bagian besar, Out of Holster dan In Holster. Jika anda membeli unit BlackBerry baru dipastikan ada Holster/Pouch Original dalam paket. Dibagian Out of Holster ini adalah bagian dimana BlackBerry anda diluar sarung original tersebut dan jika In Holster berarti BlackBerry anda ada di dalam sarung original tersebut. Mengapa bisa berbeda? Sarung original BlackBerry memiliki magnet yang bisa membuat BlackBerry dalam posisi standby jika BlackBerry ada didalam sarung tersebut.

INGAT:
BlackBerry TIDAK bisa membunyikan ringtone sekaligus vibrate, gaya Canada/Amerika adalah Vibrate kemudian Ringtone. Ada software yang bisa memadukan Vibrate dan Ringtone sekaligus namun anda harus membayar untuk bisa memakainya, berminat? Cek kesini

Ring Tone : bisa dipilih apakah itu Vibrate + Tone atau hanya salah satu ataukah bisu/Mute

Volume : Mute, Low, Medium, High
Number of Beeps : Berapa kali tone akan bunyi
Repeat Notification : Apakah anda perlu tahu kalau ada missed call atau email belum terbaca? Jika ya pilih saja Led Flashing untuk mengingatkan anda bahwa ada yang terlewatkan oleh anda.
Number of Vibrations : Pilih sendiri tanda getar sebelum Ringtone berbunyi dan ini akan berulang. Misal : 2x vibrate lalu ringtone
Di BBM (BlackBerry Messenger) ada dua yaitu Alert dan New Message. Alert itu adalah jika lawan chatting anda PING/Buzz anda. New Message akan berbunyi setiap ada pesan BBM baru masuk.
Semoga membantu

0 comments:

Post a Comment